Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia

Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia
Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia

The Bunker

Reboot
  • Reunite with 9S
Trophy Unlocked
Kalian akan mendapatkan Resucitated Body Trophy setelah memulai di area ini.
Selanjutnya kalian akan memulai dengan semuanya terlihat hitam putih! Bergerak ke kanan dan mencari yang tampaknya seperti kamar kalian. Lanjutkan dan kemudian akan ada sedikit scene dengan 9S.
Setelah pembicaraan ini, kalian akan mendapatkan pilihan tentang mengaktifkan fitur pesan berbagi. Kalian dapat mengaktifkanya bila ingin.
Kalian kemudian akan melihat beberapa adegan yang menjelaskan tentang semesta NieR: Automata dan kemudian kalian akan melakukan setting sebenarnya dengan 9S. Setelah scene kalian akan bertemu dengan Commander.
Note:
Kalian dapat tidur di tempat tidur untuk menyimpan dan keluar dari game bila ingin.
Reboot
  • Bicara dengan Commander
9S akan bergabung dengan kalian! Di samping tempat tidur terdapat item shop (layar kecil di dinding)

Ada banyak item disini, dan untungnya kalian telah memilki sebagian besar HUD. Prioritaskan uang kalian untuk membeli HUD yang mendukung dan sisa uang untuk item penyembuhan, karena kalian akan membutuhkannya.

Sekarang keluar dari kamar, ke kiri dan bicara dengan Operator bila ingin lalu masuki Hanggar di kirinya. Sampai disini ambil Small Recovery. Bila ingin kalian dapat berbicara dengan Prajurit YoRHa lainnya, bila tidak lanjutkan kembali turun dan ke kiri. Masuki ruang 8B, Ranged Defense Up (L), keluar, pergi ke kiri dan menuju Terminal. Sampai disini akan ada Maintenance Shop untuk mengupgrade Pod atau mengupgrade senjata kalian.

Kalian dapat mengupgrade Pod sekarang bila telah memilki material yang dibutuhkan. Turun dengan menggunakan elevator, ke kiri dan masuki ruangan 21O untuk menemukan Ranged Attack Up (L). Teruskan ke kiri sampai 9S memberitahukan tentang Access Point (dimana kalian dapat melakukan Save Gme). Sekarang saatnya menuju Commander. Masuki Comand Room (di kanan ruan 2B dengan logo besar YoRHa di lantai). Sebelum itu, ke kiri dimana Operator untuk menemukan peti di belkangnya dengan Medium Recovery. Sekarang pergi menuruni tangga, dan di bawah tangga ada lorong yang sulit terlihat, terdapat peti dengan 1000G. Ada juga small recovery ditempat Operator.

Naiki tangga dan kembali ke ruang Commander. Saatnya kembali ke Bumi.

Gathering Intel
  • Menuju ke permukaan Hanggar
Sebelum kalian pergi, periksa di belakang panel kontrol di depan Commander untuk menemukan Ranged Attack Up (S). Dibalik pilar dimana platform berada terdapat peti dengan 3000G. Sekarang ke Hanggar dan naiki Ho229 Type-B kalian. Sama seperti awal permainan, kalian akan memilki bagian terbang sebelum misi yang sebenarnya.

Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia

The City Ruins

Gathering Intel
  • Bicara dengan pemimpin Resistance Camp
Kalian akan diberitahu oleh Operator bahwa kalian memilki senjata baru. Tekan tombol Pod Program dan kalian dapat menggunakan Missile Barrage, yang dapat menimbulkan damage yang cukup besar. Kalian akan menghadapi Heres yang berputar dan menyerang kalian. Jaga jarak dan hindari semua laser.

Setelah kalian berada di tanah, pergi ke utara dan disebelah pintu masuk gedung rusak terdapat kotak terkunci. Kalian dapat kembali lagi nanti. Tidak ada sesuatu yang bagus di dalam gedung, jadi lompat ke atasnya dan lompat ke bangunan ke dua untuk memicu event.
Trophy Unlocked
Kalian akan mendapatkan Vestiges of Prosperity Trophy setelah menyaksikan scene di the City Ruins.
Mini-map
Di mini-map, tanda X merupakan tujuan kalian, gunakan tanda ini jika kalian tersesat.
Hati-hati karena kalian BISA melompat ke bawah gedung, tapi kalian akan menerima beberapa damage serius bila melakukannya. Setelah kalian sampai ke bawah, lalu keluar dan kalian akan menemukan beberapa hewan disini, Mooses. Kalian dapat membunuh mereka untuk mengumpulkan beberapa Mooses Meat. Pindah ke Event Marker, di barat laut kalian untuk menemukan beberapa Small Stubbies meyerang Access Point. Singkirkan mereka dan kalian dapat menggunakannya, selain itu mini map akan meningkat.

Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia
Peta The City Ruin yang diperbaharui
Kalian akan melihat du event lebih di utara sementra tujuan kalian di sebelah kanan. Jadi kita lihat event pertama dahulu. Telusuri dinding kiri dan ke Utara. Ketika kalian dapat pergi ke timur menuju Access Piont (Event). Kalian akan melihat bus sekolah rusak di sebelah Access Point. Habisi musuh yang ada, perbaharui peta dan pergi ke atas menggunakan bis tadi. Sampai di atas, naiki bangunan kecil dan kalian akan menemukan beberapa Trailer. Akan ada kotak berisi Impact Bracer (L), kembali ke bangunan kecil (tempat kalian dapat ke sini) dan sekarang lompat ke kanan (Timur). Habisi beberapa Small Flyer, lari, double jump, dan meluncur (tahan tombol jump) menuju gedung selatan. Lompat ke tingkat 2 dan kalian akan menemukan kotak berisi Ranged Attack Up (S) diantara AC berkarat.

Dari sini lanjutkan ke barat laut, yang terlihat seperti jalan menuju padang pasir diantara reruntuhan bangunan. Kalian akan menemukan Access Point lain (peta diperbaharui) ke kiri dan kalian akan menemui beberapa anggota Resistance di sebelah kanan. Untuk saat ini kalian belum dapat berbelanja dan lupakan dulu area gurun. Kembali ke area perkotaan dan ketika melihat ke selatan, periksa bangunan ke dua dari bis sekolah yang rusak. Gunakan itu untuk dapat ke atas bangunan, dari sini ke kanan menuju pohon besar dan semua akar yang keluar dari gedung. Kalian bisa menaiki akar-akar ini.

Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia
Disini kalian akan menemukan banyak Small Stubbies dan kotak pada platform atas yang berisi Large G Luck+. Hanya itu saja di bangunan ini, sehingga kalian dapat meninggalkanya dan menuju Event di utara. Di dekat Access Point terdapat Boars, yang tidak harus kalian habisi. Tapi bila ingin, kalian akan mengumpulkan Beast Head dari mayatnya. Tetap hati-hati saat kalian menyerang, karena sangat kuat dan dapat dengan mudah memberikan Knock off 50% dalam satu serangan. Serang beberapa kali dan hati-hati dengan serangannya. Aktifkan Access Point dan Save. Sekarang cari antena besar di tengah area ini dan mulai menaikinya. Ada peti disini dengan Silver Ore x3. Dari sini cari gerbang yang terbuat dari batu di timur. Jika kalian ke utara, maka kalian akan diperingatkan bahwa musuh terlalu kuat untuk kalian saat ini. Jadi urungkan saja dulu.

Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia
Sekarang pindah ke dinding kanan dan menuju ke selatan menuju tujuan yang sebenarnya. Kalian akan berada di jalan dengan akar pohon di atasnya. Naiki akar pohon pertama yang kalian lihat untuk menemukan kotak dengan Melle Attack Up (S). Lompat turun sambil menempel ke sisi kiri jalan dan lanjutkan melalui beberapa akar pohon untuk sampai ke daerah lain yang sedikit terbuka. Bunuh Medium Biped yang sekarang membawa kampak dan jauh lebih berbahaya. Tetap hati-hati. Dari sini menuju barat daya dan menemukan sebuah bangunan dengan akar pohon besar. Naiki akar ke atas dan lompat ke gedung selatan untuk menemukan kotak dengan Silver Ore x3. Kembali ke daerah yang sedikit terbuka lanjut ke barat daya dan cepat ke selatan untuk menemukan dinding dengan kardus dan lainnya. Ada bis yang dapat digunakan untuk melompat gedung dan mendapatkan kotak dengan Impact Bracer (S).

Kembali ke sisi paling kanan dari peta dan teruskan ke selatan.
Note:
Kalian dapat memancing ikan di tempat seperti sungai mengalir di sini. Kalian dapat memancing Koi Carp Machine. Memancing ikan benar-benar mudah di game ini. Cukup lempar umpan, jika Pod kalian turun, tekan tombol dan kalian mendapatkan ikan.
Kalian akan melihat air terjun kecil di sudut kanan bawah dan dibelakangnya terdapat kotak dengan Medium Recovery. Sekarang lanjutkan menuju gedung tujuan dan akan muncul scene.

Kembali | Home | Lanjut

0 Response to "Walkthrough NieR: Automata Part 2 Bahasa Indonesia"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel